Sistem Informasi Manajemen Perlindungan Pertanian

MENU

Pengendalian OPT Ulat Jengkal (Chrysodeixis chalcites) pada Tanaman Kedelai

Pengendalian OPT Ulat Jengkal (Chrysodeixis chalcites) pada Tanaman Kedelai

Ulat Jengkal (Chrysodeixis chalcites)

Menyerang di Fase Vegetatif, Berbunga & Pembentukan Polong, dan Pertumbuhan Polong & Biji

Gejala

  1. Ada bercak putih pada daun karena hanya tersisa epidermis dan tulang daunnya saja sebagai bekas jaringan yang sudah dimakan oleh ulat jengkal
  2. Larva muda menyisakan tulang daun, larva dewasa dapat memakan seluruh tanaman

Ambang Pengendalian

  1. Umur 11-30 hst : 200 ekor larva instar-1/10 rumpun, 120 ekor larva instar-2/10 rumpun, 20 ekor larva instar-3/10 rumpun
  2. Umur 31-50 hst : 30 ekor larva instar-3/10 rumpun
  3. Umur 51-70 hst : 50 ekor larva instar-3/10 rumpun
  4. Umur 11-70 hst : Intensitas serangan 12,5 %

Pengendalian

  1. Tanaman perangkap jagung
  2. Pengumpulan dan pemusnahan larva instar 4 – 6
  3. Insektisida digunakan jika serangan sudah melampaui ambang kendali