Lalat Bibit Kacang (Ophiomyia phaseoli)
Menyerang di Fase Tanaman Muda
Gejala
- Bintik-bintik putih pada kotiledon daun pertama dan kedua
- Ada alur / korokan melengkung warna coklat di kotiledon
Ambang Pengendalian
- Umur 6 hst => 2 ekor imago/ 30 rumpun
- Umur 7-8 hst => intensitas serangan ≥ 5 %
Pengendalian
- Pemberian Mulsa sebelum melakukan penanaman (5 – 10 ton jerami/ha untuk bertanam kedelai setelah padi sawah)
- Seed Treatment dengan insektisida karbosulfan
- Tanaman perangkap kacang hijau varietas merak
- Insektisida digunakan jika serangan mencapai ambang pengendalian